Kodim 0713 Brebes Panen Raya Jagung Sukseskan Program Ketahanan Pangan Nasional

Brebes – Kodim 0713 Brebes, Korem 071 Wijayakusuma melaksanakan panen raya jagung di Lahan Demplot Ketahanan Pangan milik Kodim Brebes yang berlokasi di Desa Songgom, Kecamatan Songgom, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Sabtu (24/02/2024).

Kegiatan yang dilakukan itu, untuk mendukung pemerintah dalam program ketahanan pangan serta menekan laju inflasi.

Komandan Kodim 0713 Brebes, Letkol Infanteri Sapto Broto, S.E., M.Si saat di temui di lokasi mengatakan, Panen raya jagung dilaksanakan dalam rangka program di bidang ketahanan pangan melalui MoU Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) dengan Kementerian Pertanian, sebagai upaya untuk memantapkan ketersediaan pangan yang bersumber dari produksi lokal dalam rangka memperkuat ketahanan pangan nasional.

“Ini merupakan bentuk dukungan nyata TNI guna mendukung pemerintah dalam rangka menjaga ketahanan pangan serta menekan laju inflasi daerah melalui terwujudnya kedaulatan pangan masyarakat melalui ketersediaan cadangan pangan,” papar Dandim.

“Berbagai upaya dilakukan di tengah laju inflasi yang tengah gencar dikendalikan oleh Pemerintah”. Imbuhnya.

Letkol Infanteri Sapto Broto menerangkan ada 4 hal yang mempengaruhi terjadinya inflasi. Meliputi keterjangkauan harga, ketersediaan pasokan, kelancaran distribusi serta komunikasi. Selain itu juga diperlukan adanya kebijakan agar laju inflasi bisa ditekan.

“Memberdayakan tanaman cepat panen dan bernilai ekonomis merupakan salah satu solusi untuk menyukseskan ketahanan pangan di daerah. diharapkan agar warga dapat memanfaatkan lahan kosong atau pekarangan rumah untuk ditanami tanaman,”ujar Dandim.

Ditambahkan Dandim Brebes bahwa lahan TNI AD dengan luas 12 hektar yang berada di Songgom akan dimanfaatkan untuk kesejahteraan prajuritnya dengan menanam Jagung, Vertiver, Singkong bahkan peternakan sapi dan domba serta perikanan kedepannya.

Panen raya Jagung yang dihadiri Sekdin Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Brebes Iskandar Agung, S.Pi., M.Si., Kepala Staf Kodim 0713 Brebes Mayor Infanteri Drs. Abdul Asis Lallo, Camat Songgom, Kapolsek Songgom, PPL Kecamatan Songgom, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXIII Dim 0713 dan para petani. (Bkh)

3000 330 kali dilihat, 138 2 kali dilihat hari ini

You cannot copy content of this page