Peringati HANI 2024, Penyuluhan Bahaya Narkoba oleh BNN dan Test Urine bagi Pegawai Lapas Brebes

Brebes, Tops Berita -Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Brebes menggandeng Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tegal mengadakan sosialisasi Penguatan dan Penyuluhan Bahaya Narkoba dan Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di aula Tata Usaha Lapas Brebes, Selasa (25/6/2024).

Setelah kegiatan dilanjutkan dengan tes urine kepada Pegawai Lapas Brebes.

Kalapas kelas IIB Brebes, Isnawan menjelaskan bahwa kegiatan ini sebagai Komitmen Lapas Brebes dalam mewujudkan Lapas Bersinar (Bersih dari Narkoba) dan mendukung Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2024.

“Oleh karena itu, dalam rangka HANI 2024 kami melakukan kerjasama dengan BNN Kota Tegal untuk bisa melakukan penguatan P4GN dan lakukan tes urine bagi Pegawai Lapas Brebes, Komitmen Lapas Brebes Bersinar,’’ terang Isnawan.

Sementara itu, Kepala BNNK Tegal, Nasruddin melalui Penyidik Ahli Muda, Yayan Ahdian menjelaskan, BNN punya program Lapas Bersih Narkoba (Bersinar), sehingga antar-pimpinan BNN dan Kemenkumham RI telah melakukan MoU yang diikuti oleh jajaran di bawahnya termasuk Lapas Brebes.

“Salah satu wujudnya dengan penggeledahan atau razia di blok WBP yang sudah dilaksanakan, dan saat ini kita laksanakan penyuluhan dan tes urine bagi Pegawai” ungkapnya.

Selain itu, Yayan juga menerangkan wujud lain kerjasama, yakni dengan komunikasi edukatif dengan WBP narkoba terkait pemahaman dan pengertian narkoba itu sendiri pada saat Khutbah Jumat.

“Kami tekankan bahwa penjara adalah tindakan terakhir terkait penyalahgunaan narkoba. Sebab, orang-orang yang terjerat narkoba ini adalah orang sakit yang harus disembuhkan, sehingga perlu edukasi,” timpal Yayan.

(Salam)

3000 235 kali dilihat, 138 2 kali dilihat hari ini

You cannot copy content of this page