Sentani – Pemerintah Kabupaten Jayapura menggelar acara Lepas Sambut Tahun Baru 2026 yang dirangkaikan dengan pengumuman juara Lomba Pondok Natal Tahun 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Lapangan Apel Kantor Bupati Kabupaten Jayapura, Kampung Doyo Baru, Distrik Waibu, Kabupaten Jayapura, Provinsi Papua, dan diikuti sekitar 500 peserta dari berbagai unsur masyarakat. Senin (19/1/2026).
Kodim 1701/Jayapura turut memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Pasilog Kodim 1701/Jayapura, Mayor Inf Wahyu K, hadir mewakili Dandim 1701/Jayapura sebagai wujud dukungan TNI Angkatan Darat terhadap program dan kegiatan Pemerintah Kabupaten Jayapura. Acara ini dikoordinir oleh Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah Kabupaten Jayapura, Dr. Yusuf Yambe Yabdi, L.MT.
Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Kabupaten Jayapura Dr. Yunus Wonda, S.H., M.H., Wakil Bupati Haris Richard S. Yocku, S.H., unsur TNI–Polri, Kejaksaan, DPR Provinsi Papua, DPR Kabupaten Jayapura, para pimpinan OPD, kepala distrik se-Kabupaten Jayapura, serta tokoh masyarakat dan tokoh agama.
Dalam sambutannya, Bupati Jayapura Dr. Yunus Wonda menyampaikan bahwa momentum pergantian tahun merupakan saat yang tepat untuk melakukan refleksi dan evaluasi terhadap kinerja yang telah dilaksanakan, sekaligus memperkuat komitmen bersama dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
“Pergantian tahun bukan sekadar pergantian angka, tetapi menjadi momentum untuk merefleksikan perjalanan pengabdian, mengevaluasi apa yang telah kita kerjakan, serta melangkah lebih baik di tahun yang baru,” ujarnya.
Lebih lanjut, Bupati menjelaskan bahwa perayaan Natal mengajarkan nilai-nilai kasih, persaudaraan, dan persatuan di tengah keberagaman suku, agama, budaya, serta latar belakang masyarakat Kabupaten Jayapura. Melalui Lomba Pondok Natal, nilai toleransi, gotong royong, dan kebersamaan diharapkan semakin tumbuh dan mengakar dalam kehidupan bermasyarakat.
Pada kesempatan tersebut, Dewan Juri yang dipimpin Ketua MUI Kabupaten Jayapura, Kyai Mustofa, S.Pd.I., M.Pd., membacakan pengumuman juara Lomba Pondok Natal Tahun 2025. Juara I diraih Kelompok Ebenhaezer dari Kampung Yakonde, Distrik Waibu. Juara II diraih Kelompok Bhineka Tunggal Ika Benyom Jaya 1 dari Distrik Nimbokrang. Juara III diraih Kelompok Betlehem dari Kampung Demta, Distrik Demta. Sementara Juara IV diraih Kelompok Victory Apiaro dari Kampung Muaranawa, Distrik Airu.
Selain itu, panitia juga menetapkan 10 kelompok terbaik, yakni Kelompok Harmoni Bukit Kholang Sentani, Bintang Timur Sentani, Efrata Sentani, Pondok Daud BTN Teratai Sereh, Maratha Kampung Yoboi, Allah Wa Sentani, Honai Terang Kasih Kehiran Ifale, Whalibu Sentani, Erat (Sungai Efrat) Sentani–Kemiri, serta Kasih Allah di sekitar Kantor Bupati Jayapura. Penyerahan hadiah kepada para pemenang dilakukan langsung oleh Bupati Kabupaten Jayapura bersama jajaran.
Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan kreativitas generasi muda, mempererat persatuan dan kebersamaan umat, serta menanamkan nilai kasih yang mempersatukan perbedaan dalam semangat perayaan Natal 2025 dan menyongsong Tahun Baru 2026.
Sementara itu, Mayor Inf Wahyu K menyampaikan bahwa kehadiran TNI AD dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk dukungan nyata terhadap upaya pemerintah daerah dalam menjaga persatuan, toleransi, serta situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif.
“Momentum pergantian tahun yang dirangkaikan dengan kegiatan keagamaan dan kreativitas pemuda ini diharapkan semakin memperkuat nilai kebersamaan dan persaudaraan di tengah keberagaman masyarakat. TNI akan terus bersinergi dengan pemerintah daerah dan seluruh komponen masyarakat untuk mewujudkan Kabupaten Jayapura yang aman, damai, dan sejahtera,” pungkasnya. (Redaksi Papua)