BREBES, Tops Berita – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Baribis Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, telah mempersiapkan cadangan-cadangan suplai air dalam rangka memasuki musim kemarau tahun ini. Penegasan tersebut disampaikan Dirut Permuda Air Minum Tirta Baribis Kabupaten Brebes, Agus Isyono SE kepada wartawan saat dihubungi di ruang kerjanya, Senin (14/6).
“Kita akan memaksimalkan operasional, di mana yang menggunakan sumur dalam dengan menambah jam operasional sumur. Sedangkan untuk daerah-daerah yang belum tercover perpipaan perumda, kita akan bantu dengan armada mobil tangki,” lanjut Agus.
Ia menambahkan, adapun terkait dengan suplai yang menggunakan sumber mata air, pihaknya akan memaksimalkan distribusi air.
“Nanti kit akan kerahkan petugas-petugas lapangan untuk bisa.memaksimalkan distribusi air minum ke pelanggan. Sehingga, pelayanan kita di musim kemarau tidak terjadi hambatan,” tegas Agus.
Dikatakan, pihaknya juga berharap tidak terjadi suplai air minum yang mati ke pelanggan. Beberapa waktu lalu sempat terjadi matinya suplai air.minum ke pelanggan akibat rusaknya jaringan pipa karena penyebabnya faktor alam, yakni curah hujan yang tinggi dan longsor.
“Terkait dengan suplai air minum ke pelanggan, ada dua mata air untuk wilayah Brebes selatan. Sementara bagi pelanggan di wilayah pantura, menggunakan sumur dalam,” ungkap Agus.
Sementara, paparnya, untuk wilayah perkotaan Brebes dan Kecamatan Jatibarang serta Wanasari, pihaknya menggunakan SPAM Bergas, yaitu dari mata air Tuk Suci dan Kali Giri.
“Untuk sumur dalam sendiri. Di masing-masing kecamatan sudah ada, kecuali satu kecamatan yakni Bulakamba. Faktornya, yaitu di wilayah tersebut sumber airnya susah. Tapi saat ini sedang diupayakan dan Insya Allah tahun ini, kita akan buka unit baru yaitu Unit Bulakamba,” tandasnya.
Agus menerangkan, titiknya untuk wilayah Bulakamba yaitu di Desa Luwungragi. Di.mana di lokasi tersebut sudah dilakukan uji tekhnis berupa geo istrik. setelah dibangun sumur di wilayah tersebut, ada potensi airnya.
“Untuk rencananya dengan kapasaitas 10.liter/detik atau untuk 1000 pelanggan di Kecamatan Bulakamba, dengan target wilayah Luwungragi, Bangsri dan Pakijangan,” pungkas Agus.
Penulis : Simpe
3000 313 kali dilihat, 138 4 kali dilihat hari ini