Brebes, Tops Berita – Polres Brebes kembali menggelar Gerai Vaksin Presisi di Desa Jagalempeni Kecamatan Wanasari Brebes Sabtu, (17/07/2021)
Kapolres Brebes AKBP Faisal Febrianto mengatakan Gerai Vaksin presisi kali ini bekerjasama dengan PCNU sebagai bentuk dukungan terhadap pemerintah dalam upaya percepatan vaksinasi covid 19, terhadap masyarakat.
Peserta Vaksinasi dari Anggota Ormas Keagamaan Kab. Brebes, Tenaga Pendidik dan Santri Ponpes As Syamsuriyyah Wanasari serta Warga masyarakat Kec. Wanasai.
“Kita melakukan Kerjasama dengan PCNU dalam giat Vaksinasi massal kepada pengurus PCNU tujuannnya untuk mempercepat Herd immunity dan masyaratak sekitar bisa diajak untuk melakukan vaksin,” ujar Kapolres.
Kapolres menambahkan target vaksinasi sebanyak 500 orang, masyarakat dihimbau untuk tidak usah takut karena vaksin aman dan halal. Selain itu juga tetap menaati Protokol kesehatan walaupun sudah divaksin sehingga dapat memutus mata rantai penyebaran covid-19.
Dalam kegiatan vaksinasi, lanjut Kapolres, pihaknya bersama dinas kesehatan dalam hal ini Puskesmas Jagalempeni Wanasari terkait nakes yang menjadi vaksinator. “Tadi Kepala Puskesmas Jagalempeni Sri Wahyuni menyatakan tidak ada kendala dalam kegiatan vaksinasi berjalan lancer, kedepannya akan dievaluasi untuk pelaksanaan vaksinasi tahap 2 melihat jumlah stok vaksin yang ada,” imbuh Kapolres
Sementara itu Gus Ahmad Attaf Tahzani Pengasuh Ponpes As Syamsuriyyah mengapresiasi adanya gerai vaksin di wilayahnya. “Mayarakat tidak perlu takut karena vaksin halal karena sudah mendapat sertifikasi MUI, dan tidak menimbulkan bahaya justru demi kemaslahatan kita harus vaksin dalam bentuk ikhtiar,” ujarnya.
Penulis : Simpe
3000 248 kali dilihat, 138 2 kali dilihat hari ini