Demak- Santunan merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama umat manusia, pemberian santunan merupakan ajaran semua agama yang mewajibkan setiap umatnya untuk saling membantu dan saling berempati. Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 12/Mranggen Kodim 0716/Demak Serda Somyani dalam melaksanakan tugas sebagai babinsa, ia melaksanakan pendampingan pembagian santunan dari Pemerintah Kabupaten Demak kepada 40 orang anak yatim di Panti Asuhan Hidayatus Sholihin Desa Wringinjajar Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak. Jum’at 11/09/2020. Serda Somyani mengatakan kegiatan pemberian santunan yang dilakukan ini tentunya sesuai dengan ajaran agama yang mewajibkan kita untuk saling tolong menolong dan berempati. Pemberian santunan ini merupakan suatu bentuk tanda kasih sayang untuk mempererat persaudaraan kepada anak-anak yatim piatu yang berada di Desa Wringinjajar,” kata Serda Somyani. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Staf Ahli Bupati ibu Rumiyati, Kabag Kesra bp Muzayin, Kabag Pembangunan bp Nanang T, Staf Dinsos, Staf Perekonomian, Staf Kesra kecamatan Mranggen, Babinsa desa Wringinjajar Serda Somyani, Kepala desa Wringinjajar yang d wakili perangkat Desa Wringinjajar. ( TGH)
3000 281 kali dilihat, 138 2 kali dilihat hari ini