Dandim 0713/Brebes Pimpin Rakor Penyerapan Gabah/Beras

BREBES – Dandim 0713/Brebes Letkol Inf Sapto Broto, S.E., M.Si.  melaksanakan Rapat Koordinasi melalui Zoom Meeting dengan seluruh instansi terkait dalam rangka Penyerapan Gabah/Beras Tahun 2025 di Kantor Bulog Cimohong Kec. Bulakamba Kab. Brebes. pada hari Selasa, 18/02/ 2025

Turut hadir dalam Rakor tersebut Kepala Gudang Bulog Kab.Brebes, Kadistan Kab.Brebes, Badan Penyuluh Pertanian (BPP) se-Kabupaten Brebes, seluruh Danramil Jajaran beserta Babinsa.

arahannya Dandim 0713/Brebes Letkol Inf Sapto Broto, S.E., M.Si. menyampaikan bahwa Rakor ini bertujuan untuk mensukseskan Program Pemerintah dalam rangka Pencapaian Swasembada Pangan Nasional khususnya diwilayah Kabupaten Brebes.

Dandim 0713 juga menegaskan agar keberadaan para petani kita akan lebih diperhatikan terutama pada saat musim panen agar hasil panennya dapat dijual dengan harga tinggi, selama ini para petani mengeluh ketika musim panen banyak terjadi kendala dilapangan yang merugikan para petani, sesuai instruksi Presiden RI, Bulog agar mampu membeli hasil panen para petani dengan tidak mempermainkan harga gabah, dengan begitu bulog bisa menyimpan cadangan gabah untuk kebutuhan kedepan ini untuk mengurangi Import beras.
“Silahkan setiap kecamatan mengirimkan Jadwal Panen di wilayah masing-masing dan kirimkan datanya ke Bulog agar mempermudah dalam penyerapan gabah dari petani.” Tegas Dandim

Penyerapan gabah yang optimal diharapkan menjadi langkah strategis dalam mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan diwilayah Kab. Brebes, “Target Bulan Februari 2025 ini untuk Gabah Kering Panen (GKP) 265.750 Kg dan Beras 2.401.000 Kg sampai saat ini sudah terealisasi 2.8 % untuk GKP dan Beras 33.9 %. Dengan kerja sama berbagai pihak, target swasembada pangan nasional dapat tercapai demi kesejahteraan petani dan ketahanan ekonomi masyarakat. “Kami yakin dengan kerja sama yang solid, ketahanan pangan akan semakin kuat,” Tutup Dandim. (Pen0713).

3000 160 kali dilihat, 138 2 kali dilihat hari ini

You cannot copy content of this page