Negarayu Brebes Geger, Bayi Perempuan Ditemukan Warga Di Rumah Kosong

Brebes, Tops Berita – Bayi berjenis kelamin perempuan yang baru saja lahir kurang dari 24 jam ditemukan warga Desa Negarayu di sebuah rumah kosong. Selasa (31/1/2023)

Penemuan bayi tersebut tepatnya di rumah warga RT 03 RW 01 dukuh Krajan, Desa Negarayu, Kecamatan Tonjong, Brebes.

Kabar tersebut dibenarkan Sekretaris Desa Negarayu, Fatoni. “Benar ada penemuan bayi, saat ini bayi tersebut dibawa ke rumah Bidan Indri untuk mendapatkan penanganan,” terang Fatoni

Sementara itu, Kapolsek Tonjong Iptu Teguh Adi Winarko saat dikonfirmasi menjelaskan, Bayi yang baru lahir itu ditemukan warga sekitar pukul 07.00 WIB oleh seorang warga sedang menjemur padi di teras mushola.

“Saat itu, warga mendengar suara tangisan bayi, kemudian langsung mencari sumber suara tangisan bayi tersebut yang berada di dalam rumah kosong milik warga,” jelasnya.

Warga tersebut memberitahu kepada pihak desa kemudian melaporkan ke Polsek Tonjong. Selanjutnya Anggota Unit Reskrim dan piket jaga bersama petugas Puskesmas Tonjong melakukan cek TKP.

“Petugas membawa bayi tersebut ke rumah praktik bidan desa setempat untuk dilakukan pemeriksaan,” paparnya.

Dari hasil pemeriksaan tim medis, bayi dalam keadaan masih hidup berjenis kelamin perempuan. Panjang bayi 49 cm, berat bayi 2,8 kg, panjang tali pusar 43cm, dan lahir kurang dari 24 jam.

“Saat ini kami sedang melakukan pengejaran orang tua pembuangan bayi tersebut,” pungkas Iptu Teguh. (Is)

3000 404 kali dilihat, 138 2 kali dilihat hari ini

You cannot copy content of this page