Peringatan HPN 2023 dan Hari Jadi PWI, KPK Tampil Memukau

Brebes, Tops Berita – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Brebes menggelar acara peringatan HPN 2023 dan Hari Jadi PWI Brebes ke 77. Kamis (9/2/2023)

Kegiatan yang dihadiri PJ Bupati Brebes Urip Sihabudin, SH MH. Juga Hadir Kapolres Brebes yang diwakilkan AKBP Agus Dwi N, Ketua DPRD Brebes yang diwakilkan H. Achmad Mafrukhi,SE, Kapolsek Paguyangan, Kepala Desa Winduaji H. Abdurahman berlangsung meriah dengan penampilan group penyanyi KPK.

Group penyanyi yang menamakan diri KPK (Komunitas Penyanyi Kisut) ikut meramaikan acara peringatan HPN 2023 dan Hari Jadi PWI ke 77 di Wanawisata Tuk Sirah desa Winduaji Kecamatan Paguyangan Brebes.

Penampilan Komunitas Penyanyi Kisut (KPK) tampil di peringatan HPN 2023 dan Hari Jadi PWI ke 77, Kamis (9/2/2023)

Penampilan KPK Shanti Sartika, Yuli, yu Bawon, Nining membuka penampilannya dengan lagu gambus yang sedang ngetren yang bertitel Ikan Dalam Kolam.

Tidak salah, kehadirannya dengan suara emas personil KPK bener-bener bisa membuat pengunjung merasa terhibur.

Pada sela-sela istirahat setelah tampil, Yu Bawon sapaan akrab salah satu personil KPK yang ditunjuk sebagai ketua KPK menyampaikan kesan-kesan acara peringatan HPN 2023 dan Hari Jadi PWI Brebes ke 77 yang jatuh pada hari Kamis tanggal 9 Februari 2023.

“acaranya bagus sekali, kegiatan peringatan HPN dan Hari Jadi PWI ke 77 memberikan nilai positif bagi wartawan. Ternyata temen-temen wartawan bisa berbaur dengan masyarakat”, ungkap Yu Bawon salah satu personil KPK.

Sementara itu, Ketua panitia peringatan HPN 2023 dan Hari Jadi PWI ke 77 Ali Fahmi menyampaikan. Bahwa pihaknya mengucapkan terima kasih kepada KPK terus bersinergi dengan semua wartawan.

“Penampilan mereka (KPK) menghibur sekali. Temen-temen wartawan yang hadir meras terhibur”, ungkap Ali.***

Untuk Pemesanan KPK bisa hubungi

0813-9319-5744

3000 466 kali dilihat, 138 2 kali dilihat hari ini

You cannot copy content of this page