Truk Bermuatan Gandum Alami Rem Blong Tabrak Mikro Bus dan Bengkel Mobil

BREBES, Tops Berita – Telah terjadi di jalan raya Paguyangan-Bumiayu, tepatnya selepas Flyover Kretek, Desa Pagojengan, Kecamatan Gaguyangan, Kabupaten Brebes. Truk bermuatan gandum menabrak mikrobus dan dua bengkel, Sabtu (19/6/2021) pagi.

Akibatnya, empat orang mengalami luka berat, dan enam lainnya luka ringan. Kecelakaan diduga akibat rem truk tidak berfungsi. Truk meluncur kencang di turunan Flyover Kretek hingga terguling dan menabrak angkutan umum mikrobus jurusan Ajibarang-Bumiayu.

Setelah menabrak mikrobus, truk lalu menghantam dua bengkel milik warga dan dua mobil sedan yang tengah terparkir. Empat korban yang mengalami luka berat terdiri dari sopir mikrobus dan tiga penumpangnya. Sedangkan enam orang lainnya mengalami luka ringan. Sementara, muatan gandum puluhan ton tumpah ke jalan.

Pemilik bengkel, Makmuri mengatakan, dirinya kaget ketika ada suara benturan keras. Saat keluar rumah, telah mendapati truk bermuatan gandum terguling dan menabrak mikrobus nopol G 1521 FR.
“Mobil sedan saya dan mobil yang terparikir di sebelah bengkel ikut mengalami kerusakan parah,” kata Makmuri.

Para korban selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit (RS) PKU Muhammadiyah Siti Aminah Bumiayu untuk mendapatkan perawatan. Sementara, ruas jalan masuk ke arah Pasar Bumiayu ditutup guna kepentingan evakuasi.

Penulis : Simpe

3000 555 kali dilihat, 138 2 kali dilihat hari ini

You cannot copy content of this page