Usai Operasi Zebra Candi 2023 , Kapolres Tegal Akan Tetap Berupaya Membangun Budaya Tertip Berlalulintas di Kabupaten Tegal

Tegal – Topsberita.com – Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun S.H., S.I.K melaui Kasatlantas AKP Erwin Chan Siregar, S.H., S.I.K., M.H., tetap berupaya secara maksimal membangun budaya tertib berlalu lintas di Kabupaten Tegal 19/09/2023

Dalam kurun waktu 14 hari dari tanggal 4-17 September 2023, pelaksanaan Operasi Zebra Candi 2023 di Polres Tegal berhasil menurunkan angka kecelakan serta melakukan penindakan pelanggaran lalu lintas terhadap 904 orang pelanggar, dan memberikan teguran simpatik 1797 pengguna jalan di Kabupaten Tegal, serta mengamankan 285 unit knalpot brong yang tidak sesuai dengan spesifikasi teknis dan laik jalan.

Kapolres Tegal melalui Kasatlantas Polres Tegal menyatakan ”terimakasih pada masyarakat yang sudah tertib dalam berlalu lintas, dan berharap tetap mempertahanakn kebiasaan dan budaya baik tersebut, karena dapat mencegah fatalitas kecelakaan” yang kami konfirmasi melalui telepon

Kendaraan yang dimodifikasi tidak sesuai dengan spesifikasi teknis, dilarang digunakan di jalan raya, karena tidak memenuhi persyaratan laik jalan. Kendaraan yang diikut sertakan dalam kontes dengan pertimbangan estetika namun mengabaikan faktor keselamatan tidak sepatutnya digunakan di jalan raya karena berpotensi membahayakan diri sendiri dan pengguna jalan disekitar.

Kedepannya segenap jajaran Polres Tegal tetap berupaya membangun budaya tertib berlalu lintas dengan tetap mengedepaankan upaya-upaya persuasif dan humanis, hadir ditengah-tengah masyarakat memberikan pelayanan pemeliharaan kamtibmas. ( Tgh)

3000 229 kali dilihat, 138 2 kali dilihat hari ini

You cannot copy content of this page